Ratusan Pecinta Otomotif Meriahkan GIIAS 2020

giias

Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) merupakan sebuah even tahunan yang diselenggarakan oleh Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) atau The Association of Indonesia Automotive Industries.

giias

GIIAS 2020

Sejak tahun 1969 Gaikindo bertekad memajukan industri kendaraan bermotor Indonesia, sebagai salah satu sektor penyokong pembangunan bangsa yang patut dilindungi. Dengan dibentuknya Gaikindo, perusahaan – perusahaan anggota menjadi solid dan dapat mengkritisi kebijakan – kebijakan pemerintah yang berkaitan dengan industri otomotif. Organisasi non profit yang terdiri dari enam belas usaha perakitan, tujuh perusahaan suku cadang, empat industri komponen utama serta dua puluh satu agen penjualan ini terus berusaha mengembangkan ekspor impor pengadaan suku cadang serta meningkatkan investasi asing. Salah satunya dengan menyelenggarakan GIIAS sebagai agenda rutin.

Kegiatan yang bertempat di Indonesia Convention Exhibition BSD-City Tangerang ini mengusung tema Future in Motion, dengan menampilkan inovasi – inovasi terbaru dari perusahaan – perusahaan ternama. Dengan tema tersebut diharapkan semangat pergerakan industri otomotif di Indonesia akan semakin meningkat, melalui hadirnya teknologi – teknologi terbaru yang terpasang pada perangkat kendaraan. Kehadiran kendaraan – kendaraan dengan teknologi terbaru ini diharapkan memperkaya wawasan masyarakat terhadap perkembangan industri otomotif kreatif Indonesia.

Acara yang ditutup pada sabtu (27/9) ini menampilkan berbagai merk mobil penumpang dan komersial perusahaan – perusahaan anggota Gaikindo. Diantaranya seperti, Daihatsu, BMW, Datsun, Audi, Isuzu, Honda, Jeep, Hyundai, Mazda, Lexus, Mercedes Benz, Mitsubishi Motors, Suzuki, MINI, Nissan, Wuling, Renault, VW dan Toyota. Pameran ini juga dimeriahkan perusahaan – perusahaan angkutan berat untuk memamerkan mobil komersil terbarunya, diantaranya ada Hino, DFSK Commercial, Isuzu CV, FAW, Mitsubishi FUSO, Adi Putro, Tata Motors, Laksana, UD Truck dan Tentrem. Tak ketinggalan 300 merk motor dan supporting Indonesia turut meramaikan pameran GIIAS 2020.

Antusiasme masyarakat membludak di GIIAS 2020

Ketua Penyelenggara GIIAS 2020 Rizan Alamsyah bersyukur atas kelancaran kegiatan pameran tahun ini. Dalam GIIAS 2020 diluncurkan delapan sepeda motor terbaru dari dua belas merk sepeda motor, sementara dari tujuh konsep mobil diluncurkan tiga puluh tiga merk mobil keluaran terbaru. Hal ini menunjukan bahwa GIIAS 2020 sebagai sebuah pameran berkelas international (world class auto show). Masyarakat yang antusias pun selalu memadati stand – stand GIIAS 2020 baik di hari kerja maupun akhir pekan. Rizan mengaku senang dengan perhatian publik yang hadir menunjukan pemerataan yang sama di akhir pekan dan hari kerja karena sudah sesuai dengan tujuan utama GIIAS 2020. Diharapkan pada tahun – tahun mendatang, jumlah pengunjung menunjukan pemerataan yang sama baik pada akhir pekan maupun hari kerja, karena menyangkut kenyamanan masyarakat yang hadir.

Merawat Eksterior Mobil

GIIAS 2020 berhasil mendapatkan 6.128 unit surat pesanan di hari terakhir pameran. Jumlah yang fantastis ini didominasi penjualan segmen low multi purpose vehicle mobil Avanza dengan jumlah 1.310 unit pesanan. Posisi kedua dengan 1.091 unit pesanan diraih oleh mobil keluarga Innova selama sebelas hari pelaksanaan. Sementara Rush yang diprediksi menduduki posisi kedua berakhir di urutan ketiga penjualan dengan 1.046 unit. Di tangan lain, Hino menyajikan delapan truk dan bus andalannya untuk menyemarakan GIIAS 2020. Menempati stand seluas 1.092 meter persegi, Hino memboyong produk – produk andalannya seperti Hino New Dutro, Hino Dutro Hybird, Hino New Generation Ranger, Hino 300 series Export model serta Hino Dakar Rally.

Walaupun GIIAS 2020 telah berakhir, Gaikindo akan kembali menyuguhkan GIIAS pada 6-16 Agustus 2020 di tempat yang sama, ICE BSD Tangerang.